Minggu, 23 Juni 2013

SAMBUTAN KETUA BIDANG INFORMASI DAN KOMUNIKASI BIMBEL LULUS STAN

Assalamu 'alaykum warahmatullahi wabarakatuh

Selamat berakhir pekan, adik-adik calon peserta USM STAN 2013. Bagaimana rasanya setelah mengetahui jadwal verifikasi berkas yang diumumkan di website BPPK dan STAN ? Senang ? Pasti ! Lega ? Tentu saja. Gimana tidak senang dan lega, pengumuman jadwal itu kan pertanda bahwa kita telah terdaftar menjadi salah satu dari 88.079 peserta USM STAN 2013. Ya, jelas bangga dong. Sebentar lagi kita akan menghadapi USM STAN yang kata sebagian orang adalah soal ujian masuk kampus yang tersulit. Tidak salah jika banyak orang beranggapan demikian, karena memang USM STAN itu dirancang memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi karena terdiri dari soal-soal TPA yang cukup menjebak dan soal-soal Bahasa Inggris yang setara dengan soal TOEFL dengan level medium, sehingga diperlukan persiapan yang matang untuk menghadapinya.

Kami, alumni STAN Makassar angkatan 2009 - lulusan 2012, menyadari hal itu. Mengapa ? Karena kami juga pernah menempuh USM STAN yang persis sama dengan apa yang akan ditempuh oleh adik-adik calon peserta USM STAN 2013. Dedikasi kami terhadap almamater kami dan terhadap adik-adik yang berniat untuk melanjutkan studi mereka di kampus kami layak kami wujudkan melalui sebuah bimbingan belajar dengan motto, "Lulus STAN adalah keniscayaan". Oleh karena itu, merupakan suatu kebanggaan bagi kami ketika melihat adik-adik didikan kami mampu berprestasi dalam meraih skor tertinggi dalam USM STAN.

Terkhusus, buat adik-adik calon perserta USM STAN. Teruslah belajar dan jangan pantang menyerah.
Sebulan lagi, ilmu dan pengetahuan kalian tentang TPA dan Bahasa Inggris akan diuji melalui sebuah medan pertempuran yang luas bernama USM STAN. Ada sekitar 5.000 kursi yang akan kalian perebutkan. Persiapkan strategi yang matang dan jitu untuk maju dan menjadi yang terdepan.

Akhir kata, selamat berjuang dan selamat berlatih, adik-adik. Kami, kakak-kakak kalian, sedang menunggu di depan pintu gerbang kesuksesan. Semoga LULUS STAN ! Aamiin :)

Wassalamu 'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh

Ketua Bidang Informasi dan Komunikasi Bimbel Lulus STAN


Rama Ramdhani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar